Biarkan yang Lain “Menggonggong”

Biarkan yang Lain “Menggonggong”

Dalam perjalanan hidup untuk meraih kesuksesan, kita pasti akan bersua dengan beberapa manusia, yang tidak menyenangkan atau kurang ramah. Namun janganlah kita berkecil hati karenanya.

Manusia macam begini hampir dipastikan akan membicarakan kita dan membentuk opininya sendiri tentang kita. Apa pun yang kita lakukan, meskipun itu perbuatan yang baik, orang-orang kadang juga tetap berusaha mencari-cari celah di dalamnya, untuk kemudian dibesar-besarkan sebagai kesalahan atau kekurangan kita. Kalau begitu, tidak usah beraktivitas saja? Celakanya, menurut majalah focus.de, seandainya pun kita tidak berbuat apa-apa dan tidak berbicara dengan siapapun, orang-orang ini tetap akan kasak-kusuk di belakang kita. Jadi, tertawalah saja jika mendengar kritikan mereka terhadap kita. Karena memang demikianlah tabiat mereka.

Sosok terkenal Giordano Bruno pernah mengatakan “Pendapat umum tidak selalu yang paling benar“. Jadi mengapa kita harus bingung karena pendapat dan pandangan orang lain akan perbuatan kita? Asal kita tidak melakukan hal yang merugikan kepentingan orang lain, jalan saja terus dengan kepala tegak.

Leave a reply

error: Content is protected !!